Olahan Salak Pondoh

Siapa sih yang tidak mengenal salak? Buah asli Indonesia yang banyak terdapat di Yogyakarta, khususnya Sleman ini merupakan buah yang memiliki banyak manfaat. Salak memiliki kandungan antioksidan yang tinggi, sehingga dapat menangkal racun yang terdapat di dalam tubuh. Maka tidak heran, kalau salak kian banyak digemari oleh masyarakat.

Ternyata, saat ini salak telah memiliki berbagai olahan makanan, diantaranya:

  1. Dodol Salak

    Gambar Dodol Salak
     
    Dodol biasanya terbuat dari santan dan tepung ketan. Namun kali ini diolah dari salak. Campuran bahan-bahannya sama saja dengan dodol pada umumnya, hanya bedanya diberi rasa salak dari salak pondoh asli. Olahan salak yang satu ini sangat cocok apabila ingin dijadikan buah tangan, karena meskipun tanpa menggunakan bahan pengawet buat, dodol salak bisa bertahan kurang lebih 6 bulan.
  2.  Gethuk Salak

     
    Gambar Gethuk Salak
     
     Gethuk yang biasanya kita kenal hanya terbuat dari singkong, tenyata bisa juga di kreasikan dengan menggunakan salak. Rasanya ternyata juga tidak kalah enak lohh, jika kita bandingkan dengan dodol Garut ataupun dodol-dodol lainnya di pasaran. Olahan dodol satu ini juga salah satu rekomendasi kalau lagi jalan-jalan ke Jogja buat oleh-oleh sanak saudara.
     
  3. Dawet Salak

    Gambar Kedai Dawet Salak

    Siapa yang tidak mengenal minum asli nusantara yang satu ini. Dawet merupakan minuman yang dapat dengan mudah kita temui dimana saja. Terutama saat musim kemarau, minum dawet rasanya salah satu alternatif untuk melegakan dahaga tanpa perlu merogoh kocek dalam-dalam. Seperti halnya dawet pada umumnya, dawet salak juga menggunakan santan dan cendol pada penyajiannya. Penambahan cita rasa salak di dalamnya menambah daya tarik wisatawan sekitar untuk singgah dan mencoba dawet salak yang satu ini. Saat ini, dawet salak bisa di temukan di Jl. Turi-Tempel (Rest Area Ki Demang Bedog). Tertarik untuk mencobanya?


Penampakan Dawet Salak

Sekian dulu dari saya, mohon maaf apabila ada kata yang kurang berkenan. sampai jumpa di artikel selanjutnya.

Komentar